Windah Basudara Tamatkan Game Keju Joget

Computory.com – Windah Basudara belum lama ini membuat video baru di channel YouTube pribadinya. Dalam video tersebut, Windah Basudara menghabiskan waktu 1 jam untuk menamatkan game Keju Joget.

Pengguna TikTok baru-baru ini membuat tren baru, Keju Joget yang berasal dari video game populer The Legend of Zelda.

Sempat begitu viral dan menjadi tren baru, rekor game Keju Joget ini akhirnya berhasil dipecahkan oleh YouTuber kenamaan, Windah Basudara.

Usahanya untuk memecahkan rekor ini ia rekam dalam video baru di channel YouTube pribadinya beberapa waktu lalu. Dalam video tersebut, Windah Basudara nampak asyik berjoget Keju Joget selama 1 jam penuh.

Tidak main-main, untuk menamtkan misi ini, Windah Basudara mengajak sang kekasih yang juga ikut bergoyang untuk mencetak rekor game Keju Joget.

Dalam video ini, Windah Basudara menyelesaikan game Keju Joget dalam 1 jam. Banyak yang menyebut jika Windah Basudara adalah orang pertama yang ingin memecahkan rekor tersebut.

Karena keinginannya untuk memecahkan rekor Keju Joget ini, Windah Basudara mengaku mengalami sakit di sejumlah bagian tubuh.

Dirinya mengaku jika game Keju Joget ini membuatnya merasa sakit di bagian tumit, paha, betis, bahu dan tangan. Hal ini karena dirinya harus menyelesaikan sejumlah gerakan.

AWWOKWOWKOK sampe basah kuyup bang brando, rispek” tulis salah satu netizen.

Baru kali ini ada orang yang menamatkan game Keju Joget” balas netizen lainnya.

Sampai artikel ini dibuat, video Windah Basudara saat main game Keju Joget ini telah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali walaupun video tersebut berdurasi lebih dari 1 jam.

Artikel ini terbit pertama kali di HITEKNO

Admin dari website Computory