Computory.com – Jadwal MPL Season 8 Week 5 cukup menarik bagi pecinta eSports Mobile Legends. Pada minggu kelima, kita dapat menemui dua big match di mana salah satunya merupakan Royal Derby antara RRQ vs ONIC.
Laga Royal Derby diprediksi semakin sengit mengingat Sang Raja dan Landak Kuning sama-sama berada di klasemen atas MPL Season 8.
RRQ berada di peringkat kedua dengan perolehan +7 poin sementara ONIC di posisi ketiga dengan +5 poin. Apabila salah satu tim tergelincir, maka posisi kedua dan ketiga dapat berubah di akhir pekan mendatang.
Jika berhasil menang melawan ONIC, RRQ memiliki peluang untuk semakin mendekati Alter Ego di peringkat pertama. Namun apabila kalah dari ONIC dan kandas di laga sebelumnya, posisi RRQ dapat disalip dengan mudah oleh Landak Kuning.
Sang Raja diprediksi bakal semakin ngotot mengingat mereka kalah 1 vs 2 dari ONIC di Royal Derby pada minggu kedua lalu. Mobile Legends Professional League Season 8 (MPL Season 8) Week 5 menghadirkan dua big match yaitu RRQ vs BTR di Day 2 dan RRQ vs ONIC pada Day 3.
Berikut jadwal MPL Season 8 Week 5:
Jumat, 10 September 2021
Bigetron Alpha vs Rebellion Genflix: pukul 15.00 WIB
Geek Fam vs Alter Ego: pukul 17.30 WIB
Sabtu, 11 September 2021
ONIC Esports vs Aura Fire: pukul 13.00 WIB
RRQ Hoshi vs Bigetron Alpha: pukul 15.30 WIB
Rebellion Genflix vs Alter Ego: pukul 18.00 WIB
Minggu, 12 September 2021
Aura Fire vs EVOS Legends: pukul 15.00 WIB
RRQ Hoshi vs ONIC Esports: pukul 17.30 WIB
Jadwal MPL Season 8 Week 5. (Instagram/ mpl.id.official)
Tak hanya dua big match, kita juga bisa melihat apakah laju kemenangan Alter Ego bakal berlanjut atau tidak. Sebagai informasi, Celiboy dkk telah mencetak 7 kemenangan secara berturut-turut.
Mereka sama sekali belum pernah menelan kekalahan sehingga menduduki posisi pertama pada klasemen sementara MPL Season 8 dengan perolehan +9 poin. Pada minggu ini, Alter Ego akan menghadapi Geek Fam dan Rebellion Genflix.
Di atas kertas, Alter Ego diprediksi dapat meraih poin dari dua lawannya tersebut. Geek Fam dan Rebellion Genflix saat ini berada di posisi terbawah MPL Season 8.
Meski melawan pemuncak klasemen, mereka diharapkan menghadirkan kejutan mengingat kemenangan dibutuhkan agar peluang lolos play-off lebih besar. Itulah tadi rincian jadwal MPL Season 8 Week 5, mana tim eSports Mobile Legends jagoan kalian?
Artikel ini terbit pertama kali di HITEKNO
Leave a Reply