Bikin Gamer Kesengsem, Ini Kriteria Cowok Idaman ONIC Kayes

Computory.com – Bagi penggemar ONIC atau mungkin eSports Mobile Legends, Kayes merupakan sosok yang menarik perhatian. Melalui Empedtalk di channel YouTube Jonathan Liandi, Kayes mengungkapkan kriteria cowok idamannya.

Sebagai informasi, Kayes merupakan seorang Brand Ambassador (BA) dari ONIC Esports. Sebelum menjadi BA, Kayes merupakan seorang influencer dengan banyak penggemar di TikTok maupun Instagram.

Cewek cantik berumur 18 tahun ini sering membagikan deretan konten menarik di media sosialnya. Kayes tak jarang membuat konten saat dirinya menggunakan baju kebesaran ONIC.

Akun TikTok milik Kayes “@yourrkayesss” sudah memiliki 3 juta follower sementara Instagram-nya (@ewkharis) telah menembus 1,2 juta follower.

Sosok Kayes semakin mencuri perhatian ketika ia sempat bermain Mobile Legends bersama GPX Marsha dan Oura di channel Oura Gaming.

ONIC Kayes saat hadir di EMPETALK di channel YouTube milik Emperor. (YouTube/ Jonathan Liandi)ONIC Kayes saat hadir di EMPETALK di channel YouTube milik Emperor. (YouTube/ Jonathan Liandi)

Videonya pada 24 Juni lalu bahkan sempat menjadi trending nomor 2 di YouTube pada kategori Gaming. Kharisma Cahaya Putri atau dikenal sebagai Kayes baru-baru ini memulai untuk menjadi streamer gaming di Nimo TV.

Masih belum ada satu bulan, channel streaming milik ONIC Kayes di Nimo TV melesat dengan 200 ribu follower. Penggemarnya tentu saja datang dari para gamer Mobile Legends.

Mengingat betapa banyak fans, terdapat penggemar yang menitipkan pertanyaan di Empedtalk milik Jonathan Liandi. Bisa ditebak, salah satu pertanyaan dari penggemar adalah tentang kriteria cowok idaman Kayes.

Pose cantik ONIC Kayes. (Instagram/ @ewkharis)Pose cantik ONIC Kayes. (Instagram/ @ewkharis)

Sambil tersipu, gadis cantik asal Bandung ini mengaku bahwa dirinya tak terlalu banyak menuntut terkait cowok idaman. Beberapa sifat yang harus dimiliki oleh cowok idamannya termasuk pekerja keras, wangi, baik, dan pintar.

Hmm, tipe cowok aku ya. Aku suka cowok yang pekerja keras, wangi. Itu penting sih, wangi. Terus suka cowok yang lebih tinggi dari aku, punya sifat baik, pintar, bisa jaga dirinya sendiri sama bisa jaga aku juga. Terus dia udah ada planning untuk ke depannya gitu. Aku nggak banyak nuntut sih,” kata Kayes.

Namun saat ini Kayes mengaku masih jomblo karena ia ingin berfokus untuk mengembangkan karirnya. Selain menjadi BA ONIC, Kayes memang terkenal menjadi influencer di ranah eSports sekaligus seleb TikTok.

Artikel ini terbit pertama kali di HITEKNO

Admin dari website Computory