Sempat Ikut Trial, Oura Nyaris Berseragam RRQ?

Computory.com – Mempunyai karir yang cemerlang di pro scene Mobile Legends, tidak mengherankan jika Oura jadi player yang dilirik banyak tim. Salah satu tim yang hampir meminang mantan player EVOS ini merupakan RRQ.

Kisah Oura yang hampir bergabung dengan RRQ ini diungkap olehnya dalam live streaming bersama VP EVOS Esports, Aldean Tegar beberapa waktu yang lalu.

Diakui oleh Oura, dirinya pernah ikut latihan dan trial sebagai midlaner di RRQ. Untuk masa percobaan ini, Oura menggunakan hero Gusion sebagai andalannya. Pada masanya, Gusion dikenal sebagai hero OP yang banyak digunakan.

Gue latihan tu ya mas, gue udah trial nih, gue jadi midlaner, gue main Gusion,” jelas Oura berkisah mengenai pengalamannya.

Aldean Tegar lalu mengiyakan kisah ini. Diakui olehnya, Oura sempat mengikuti trial di RRQ pada Season 4 lalu usai tim macan putih merampungkan MPL Season 3 dengan hasil yang tidak memuaskan.

Bos EVOS, Aldean Tegar. (youtube/Jonathan Liandi)Bos EVOS, Aldean Tegar. (youtube/Jonathan Liandi)

Sebelumnya, Aldean Tegar sempat membocorkan harga transfer Oura dari EVOS ke RRQ. Tidak main-main, harga transfer player ini bahkan mencapai harga 1 juta dollar AS atau setara Rp 15 miliar.

Aku bisa bilang (harga Oura) mungkin mirip-mirip sama entry MPL lah, 1 juta dollar AS,” ungkap Aldean Tegar dalam video Empetalk bersama Jonathan Liandi.

Sayangnya, harapan RRQ untuk meminang Oura ini harus pupus usai sang MVP M1 World Championship memutuskan untuk rehat dari pro scene dan fokus jadi streamer.

Artikel ini terbit pertama kali di HITEKNO

Admin dari website Computory