Penjelasan Babak Grup MSC 2022, Dua Tim Teratas Perebutkan Slot Playoff

Computory.com – Moonton telah memberi konfirmasi bahwa Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup (MSC) 2022 siap digelar pada Juni mendatang. Akun media sosial resmi MPL Indonesia telah mengungkap rincian penjelasan Babak Grup MSC 2022.

Sebelum ini, Moonton memberi konfirmasi pada media bahwa mereka siap menggelar MSC 2022 mulai 11-19 Juni 2022. Babak Grup digelar pada 11-12 Juni 2022 sementara Playoff pada 14-19 Juni 2022.

Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup (MSC) 2022 bakal diadakan secara offline. Deretan negara yang ikut serta pada MSC 2022 merupakan Indonesia, Filipina, Malaysia, Singapura, Kamboja, dan Myanmar.

Moonton akan memilih satu perwakilan dari tiga negara seperti Laos, Vietnam, dan Thailand melalui turnamen khusus. Terdapat 12 tim yang mengikuti turnamen bergengsi Mobile Legends se-Asia Tenggara tersebut.

Keduabelas tim yang jadi peserta MSC 2022 merupakan RRQ Hoshi (Indonesia), ONIC Esports (Indonesia), Impunity Esports KH (Kamboja), See You Soon (Kamboja), Falcon Esports (Myanmar), TODAK (Malaysia), Orange Esports (Malaysia), Resurgence PH (Filipina), Omega Esports (Filipina), Resurgence SG (Singapura), EVOS SG (Singapura), dan IDONOTSLEEP (Thailand).

Penjelasan Babak Grup MSC 2022 Mobile Legends. (Instagram/ @mpl.id.official)Penjelasan Babak Grup MSC 2022 Mobile Legends. (Instagram/ @mpl.id.official)

Menurut keterangan dari media sosial MPL Indonesia, MSC 2022 bakal terbagi jadi empat grup yang berbeda yaitu Grup A, Grup B, Grup C, dan Grup D.

Masing-masing grup terdiri dari tiga tim. Salah satu tim yang juara di MPL Filipina, MPL Indonesia, MPL Malaysia, dan MPL Kamboja telah menempati posisinya masing-masing di dalam grup.

RSG PH telah berada di Grup A, RRQ Hoshi di Grup B, TODAK di Grup C, dan Impunity KH di Grup D. Tim juara MPL ini akan ditemani oleh dua tim lainnya. Undian grup bakal memastikan bahwa tim dari satu negara tidak akan berada di dalam grup yang sama.

Format Playoff MSC 2022 Mobile Legends. (Instagram @mpl.id.official)

Dua tim teratas dari masing-masing grup akan lolos ke fase Playoff. Undian grup bakal dilakukan menjelang akhir bulan ini.

Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup (MSC) akan diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia. Menurut rencana, MSC 2022 bakal dihelat mulai 11-19 Juni 2022. Turnamen MSC tahun ini menandai kembalinya kompetisi offline, dan Myanmar sebagai salah satu negara pesaing. Fans dapat menantikan undian grup yang diadakan pada 29 Mei 2022,” bunyi keterangan resmi dari Moonton beberapa waktu lalu.

Melihat bracket playoff MSC 2022, delapan tim yang lolos akan bertarung untuk menentukan posisi di Upper Bracket dan Lower Bracket.

Tim yang menang di babak play-ins ini menempati slot Upper Bracket sementara tim yang kalah bakal turun ke Lower Bracket. Itulah tadi penjelasan Babak Grup MSC 2022, mana tim eSports Mobile Legends favorit kalian?

Artikel ini terbit pertama kali di HITEKNO

Exit mobile version