Bicara Terkait Kasus Shannon Wong, EVOS Luch: Kita Tidak Akan Ikut Campur

Computory.com – Media sosial belum lama ini digegerkan dengan kasus brand ambassador EVOS Esports, Shannon Wong yang viral. Menanggapi hal ini, Head of Esports EVOS, Aldean Tegar atau Luch lalu memberikan konfirmasinya.

Beberapa waktu yang lalu, brand ambassador sekaligus seleb TikTok, Shannon Wong mengunggah video dirinya yang akui mengalami kekerasan dari sang ayah.

Sayangnya pengakuannya ini dibantah oleh sang adik, Sharon Wong. Diakui olehnya, perlakuan sang ayah ini lantaran Shannon Wong ingin hidup mandiri diusia yang ke 17 tahun.

Selain ini, Shannon Wong juga sempat kedapatan pergi dengan seorang laki-laki untuk mabuk-mabukan. Hal tersebut yang membuat sang ayah geram hingga memperlakukannya dengan kasar.

Setelah kasus ini jadi viral, banyak penggemar yang lalu meminta pihak EVOS Esports untuk memberikan tanggapannya. Pasalnya, Shannon Wong baru saja didapuk sebagai brand ambassador tim macan putih.

Bos EVOS, Aldean Tegar. (youtube/Jonathan Liandi)Bos EVOS, Aldean Tegar. (youtube/Jonathan Liandi)

Mengenai hal ini, Aldean Tegar menyebut bahwa dirinya dan EVOS Esports tidak akan ikut campur dalam kasus Shannon Wong yang ia sebut merupakan masalah pribadi. Dirinya pun meminta penggemar untuk melihat hal ini dari dua sisi.

Itu merupakan masalah pribadi, kita dari EVOS Esports tidak akan banyak ikut campur. Ini harus melihat dari dua sisi dan telah kelihatan dua sisinya seperti apa. Itu masalah pribadi, masalah keluarga, jadi biarkan saja” jelas Head of Esports EVOS ini.

Hingga artikel ini dibuat, masih belum ada konfirmasi apapun dari Shannon Wong maupun EVOS Esports mengenai kasus kekerasan yang ia alami ini.

Artikel ini terbit pertama kali di HITEKNO

Admin dari website Computory